Di aplikasi GoPay, GoPayLater tersedia sebagai metode pembayaran di GoTagihan dan Rekan Usaha Online/Offline. Namun, tidak semua Pelanggan yang mendapatkan akses GoPayLater bisa menggunakannya pada layanan tersebut.
Jika GoPayLater tidak muncul di pilihan metode pembayaranmu, artinya GoPayLater belum tersedia untuk kamu gunakan pada transaksi tersebut.
Perlu diketahui bahwa layanan yang bisa digunakan untuk GoPayLater di masing-masing pelanggan berbeda-beda.
Sebagai contoh, kamu bisa menggunakan GoPayLater di GoTagihan namun tidak bisa digunakan untuk pembayaran di Rekan Usaha GoPay Offline.
Catatan: Setiap transaksi menggunakan GoPayLater diharuskan memasukkan PIN GoPay. Pelajari lebih lanjut Bagaimana cara mengatur PIN GoPay?